Sumbarmadani.com- Muhammad Arif, S.H.I, Pengurus PD PERTI Sumatera Barat, memimpin Musyawarah Cabang (Muscab) PERTI di Aula Pondok Pesantren Madrasah Tarbiyah Islamiyah (MTI) Canduang, pada 21 Rabiul Akhir 1445 H / 5 November 2023. Dalam upaya membangkitkan kembali PERTI Kabupaten Agam, Arif menjabat sebagai Ketua Panitia acara ini
Dengan tema “Musyawarah PERTI: Bersatu, Bangkit, Berjemaah,” Arif menyampaikan harapannya bahwa musyawarah ini akan menjadi pendorong kebangkitan PERTI Kabupaten Agam di masa yang akan datang.
Ketua PERTI Sumatera Barat, Prof. Dr. Sufyarma Marsidin, menegaskan pentingnya Musyawarah ini sebagai upaya agar PERTI terus berkembang lebih baik dan tidak terjebak dalam kestagnan. Beliau menekankan perlunya menjaga persatuan di antara anggota PERTI.
Dalam rangkaian kegiatan tersebut, dihadiri oleh sejumlah tokoh, termasuk Ketua Yayasan Syekh Sulaiman Arrasuli, Anas Katik Bandaro, MM, Ketua PERTI Sumatera Barat, Ketua PERTI Kabupaten Agam, dan Pimpinan Pondok Pesantren Madrasah Tarbiyah Islamiyah se Kabupaten Agam, serta perwakilan dari Anak Cabang PERTI Kecamatan se Kabupaten Agam.
Musyawarah yang berlangsung sehari penuh ini berhasil menetapkan Zommi, S.H.I,. MH Datuak Nan Labiah sebagai Ketua PERTI Kabupaten Agam periode 2023-2028. Kegiatan ini diharapkan menjadi tonggak kebangkitan bagi PERTI Kabupaten Agam ke depan. (YF)