Sumbarmadani.com– Dinas Sosial Provinsi Sumbar dan Kota Padang merasa senang berkunjung ke Kabupaten Ciamis. Rombongan tersebut terdiri dari 94 orang, termasuk Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat, Desrio Putra, dan Plh. Kepala Dinas Sosial Provinsi Sumatera Barat, Drs. Suyanto, Kabid Dayasos Dinas Sosial Provinsi Sumatera Barat, Zulfiar S.Pd. M.Pd. Turut hadir juga Kabid Linjamsos Dinas Sosial Kota Padang, Devy Susanty Razif, S.Sos., serta 86 SDM PKH Kota Padang.
Kepala Bidang Perlindungan Jaminan Sosial Dinas Sosial Provinsi Sumatera Barat, Andri Yunidal, S.E., M.M., menjelaskan alasan di balik kunjungan tersebut. Menurut Andri, mereka merasa perlu melihat pelaksanaan PKH di daerah lain, dan Kementerian Sosial menyarankan untuk melakukan studi tiru di Jawa Barat. Setelah berkoordinasi dengan Dinas Sosial Jawa Barat, Kabupaten Ciamis dipilih sebagai tempat studi tiru yang direkomendasikan.
Andri mengakui bahwa mereka sangat senang dan percaya bahwa memilih Kabupaten Ciamis untuk studi tiru adalah keputusan yang tepat. Mereka membawa tujuh tim kreatif untuk melakukan kegiatan studi tersebut.
Desrio Putra, Anggota DPRD Sumatera Barat, juga mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya karena dapat ikut serta dalam kunjungan ke Kabupaten Ciamis. Ia kagum dengan kreativitas SDM PKH Ciamis yang terdiri dari tujuh tim kreatif yang mengerjakan pemberdayaan, dan ia memberikan apresiasi atas hal tersebut.
“Senang bisa berkunjung dan melihat langsung kemajuan pelaksanaan PKH di Kabupaten Ciamis, saya apresiasi untuk SDM PKH Kabupaten Ciamis,” ucapnya.
Dalam kunjungan studi tiru yang dilakukan oleh Dinas Sosial Provinsi Sumatera Barat dan Kota Padang ke Kabupaten Ciamis, Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi didampingi oleh Kepala Bappeda Provinsi Sumatera Barat, Medi Iswandi, ST. MM hadir secara khusus di Kota Bandung. Gubernur Mahyeldi hadir sebagai salah satu pembicara pada Evaluasi kegiatan Studi Tiru Di Hotel Kedaton, Bandung.
Gubernur Sumatera Barat menyampaikan dan mendorongan agar pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) di Kota Padang dapat mengadopsi kegiatan yang telah dilakukan di Ciamis.
Dalam acara yang berlangsung di Aula Hotel Kedaton pada Kamis (22/6/2023), Gubernur Mahyeldi menyampaikan kegembiraannya atas kemajuan yang telah dicapai dalam pelaksanaan PKH di Kabupaten Ciamis. Ia menggagumi kreatifitas SDM PKH Ciamis yang telah berhasil menciptakan berbagai inovasi dalam pemberdayaan masyarakat.
“Semoga pendamping PKH termotivasi melihat langsung kemajuan pelaksanaan PKH di Kabupaten Ciamis. Saya memiliki harapan yang tinggi kepada SDM PKH Kota padang untuk menciptakan program-program inovatif dan efektif untuk mendorong kemajuan masyarakat,” ujar Gubernur Mahyeldi dalam sambutannya.
Ia mengatakan bahwa keberhasilan yang telah diraih oleh SDM PKH Ciamis dapat menjadi inspirasi bagi pendamping PKH Padang dalam memperkuat program-program pemberdayaan masyarakat di wilayah mereka.
“Dalam upaya untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan dampak positif dari Program Keluarga Harapan, saya mendorong para pendamping PKH di Kota Padang untuk mempelajari dan mengadopsi kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan di Kabupaten Ciamis. Kreativitas dan inovasi yang telah ditunjukkan oleh SDM PKH Ciamis dapat menjadi contoh yang baik untuk diterapkan di daerah lain,” kata Gubernur Mahyeldi.
Kunjungan studi tiru ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Provinsi Sumatera Barat untuk terus meningkatkan efektivitas dan kualitas pelaksanaan Program Keluarga Harapan. Diharapkan dengan adanya pertukaran pengetahuan dan pengalaman antara daerah, akan muncul ide-ide baru dan strategi yang lebih efektif dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program ini.
Hadirnya Gubernur Mahyeldi dalam kunjungan studi tiru ini memberikan dorongan kuat bagi pendamping PKH di Kota Padang untuk terus berinovasi dan memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat penerima manfaat PKH. (YF)