Sumbarmadani.com- Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) kembali menggelar Car Free Day (CFD) atau Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) tahun 2024 pada Minggu, 21 Januari 2024. Setelah libur dua Minggu pertama tahun ini untuk evaluasi, peluncuran resmi akan dimeriahkan dengan Balanjuang Bersama Gubernur Sumbar Mahyeldi Asharullah.
Acara yang mengusung tema “Ayo Urang Awak Baolahraga” ini akan menyemarakkan sepanjang Jalan Rasuna Said, Jalan Jenderal Sudirman, dan Kompleks GOR H. Agus Salim, Rimbo Kaluang, Kota Padang. Maifrizon, perwakilan Pemprov Sumbar, menjelaskan bahwa peluncuran resmi ini menjadi langkah awal untuk mengajak masyarakat kembali berpartisipasi aktif dalam CFD setiap Minggu.
“Iven CFD atau HBKB ini memang kita liburkan pada dua hari Minggu pertama tahun ini, tanggal 7 Januari dan 14 Januari mendatang, karena kita perlu mengevaluasi pelaksanaan CFD di sepanjang 2023. Oleh karena itu, Pemprov Sumbar merasa penting untuk menggelar peluncuran secara resmi agar masyarakat kembali berpartisipasi di CFD setiap hari Minggu,” ujar Maifrizon.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) menambahkan bahwa HBKB atau CFD telah menjadi kebutuhan bagi masyarakat Sumbar. Selain sebagai ajang olahraga bersama, CFD juga membuka peluang bagi pelaku usaha, terutama Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), untuk memasarkan produk mereka.
“Hal yang spesial dari peluncuran HBKB 2024 tanggal 21 Januari nanti, kita juga akan menggelar iven Balanjuang Bersama Gubernur Sumbar, di mana nanti kita bisa makan bersama dengan Bapak Gubernur. Iven ini nantinya akan melibatkan banyak Organisasi Perangkat Daerah di lingkup Pemprov Sumbar,” tambahnya.
Maifrizon juga menekankan bahwa selama pelaksanaan HBKB atau CFD 2023, antusiasme masyarakat sangat tinggi, dengan 6 hingga 8 ribu orang aktif meramaikan setiap pekannya. Ini tidak hanya sebatas kegiatan olahraga, tetapi juga menjadi pusat kuliner, kegiatan belanja, dan pertunjukan dari berbagai komunitas kreatif di Sumbar.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Dispora Sumbar, Rasyidi Sumetry, menjelaskan bahwa peluncuran CFD 2024 akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti posko layanan kesehatan gratis, klinik pelatihan, pusat aktivitas anak-anak, pertunjukan seni, sentra produk UMKM, dan beragam kuliner sehat.
Pemprov Sumbar mengundang seluruh warga untuk meramaikan HBKB Sumbar 2024 setiap hari Minggu mulai pukul 06.00 WIB hingga 10.00 WIB. Untuk memastikan keamanan dan kenyamanan, kerjasama dengan TNI, Polri, Dishub, Satpol PP, dan Dinas Kesehatan terus dijalin. (*)