Padang—Jum’at (17/3/2023) Universitas Negeri Padang (UNP) kembali mengukuhkan Guru Besar melalui Rapat Senat Akademik Terbuka Universitas Negeri Padang dalam rangka Pengukuhan Guru Besar bertempat di Auditorium Kampus UNP Air Tawar secara luring dan daring live melalui Youtube UNP Video Streaming. Pada kegiatan tersebut akan mengukuhkan 4 (empat) orang Guru Besar. Adapun keempat orang guru besar yakni Prof. Dr. Anton Komaini, S.Si., M.Pd dari Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Prof. Ifdil, S.Hi, S.Pd, M.Pd, Ph.D, Kons dari Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Prof. Dr. Maria Montessori, M. Ed, M.Si dari Fakultas Ilmu Sosial (FIS) dan Prof. Dr. Risda Amini, MP dari Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Adapun keempat orang guru besar tersebut berasal dari 3 (tiga) Fakultas.
Kegiatan ini dihadiri oleh pimpinan UNP dan Fakultas yang terdiri dari Rektor dan Wakil Rektor, Ketua, Sekretaris dan Ketua Komisi Senat UNP, Dekan dan Direktur Pascasarjana se-lingkungan UNP serta perwakilan keluarga dari Guru Besar yang akan dikukuhkan.
Keempat Guru Besar tersebut akan menyampaikan orasi ilmiahnya diantaranya Prof. Dr. Anton Komaini, S.Si., M.Pd Guru Besar bidang Ilmu Belajar Motorik(FIK) dengan Judul Orasi “Kompleksitas Gerak Manusia dan Permasalahannya” menjelaskan bahwa gerak merupakan unsur pokok kehidupan manusia. Tanpa gerak, manusia menjadi kurang sempurna dan dapat menyebabkan kelainan dalam tubuh maupun organ-organnya. Prof. Ifdil, S.Hi, S.Pd, M.Pd, Ph.D, Kons Guru Besar bidang ilmu konseling (FIP) menyampaikan orasi ilmiahnya dengan Judul “Ifdil Perceptual Light Technique (IPLT) untuk reduksi trauma, phobia dan masalah psikologis yang relevan” Prof. Ifdil menjelaskan bahwa perkembangan zaman dewasa ini membawa berbagai perubahan pada berbagai aspek kehidupan manusia. Seiring dengan hal tersebut juga meningkatkan permasalahan secara fluktuatif yang dialami oleh manusia, salah satunya berkenaan dengan masalah kesehatan mental dan kondisi psikologis lainnya. Kesehatan mental menjadi aspek penting yang mulai disadari oleh masyarakat. selanjutnya Prof. Dr. Maria Montessori, M. Ed, M.Si Guru Besar Bidang Strategi Pembelajaran PPKN (FIS) menyampaikan orasi ilmiahnya dengan judul “Alternatif Strategi Untuk Pendidikan Nilai Bagi Generasi Milenial”. Dalam presentasinya, Prof. Maria menjelaskan bahwa pendidikan sebagai salah satu aspek penting dalam kehidupan manusia juga dituntut untuk meresponya, karena pendidikanlah yang bertugas dalam menyiapkan generasi muda untuk mampu menjalani kehidupannya sesuai dengan tuntutan zaman. dan Prof. Dr. Risda Amini, MP Guru Besar Bidang Ilmu Pendidikan IPA SD (FIP) dengan orasi “Penguatan Keterampilan Abad 21 Peserta Didik Sekolah Dasar Melalui Pembelajaran IPA Berbasis RADEC Berbantuan Mind Map”. Prof. Risda menjelaskan bahwa kesulitan guru dalam melaksanakan model pembelajaran yang inovatif berdampak pada rendahnya kompetensi peserta didik, yang meliputi; keterampilan berpikir kritis dan kreatif, kemampuan memecahkan masalah, berkolaborasi, dan berkomunikasi.
Selain itu Rektor UNP, Prof. Ganefri, Ph.D dalam sambutannya menyampaikan rasa bahagia dan apresiasi atas pencapaian akademik keempat Guru Besar. Rektor juga mengucapkan selamat kepada para Guru Besar UNP serta keluarga karena telah mencapai karir akademik tertinggi. “Kita berharap agar seluruh Guru Besar kita dapat terus mengharumkan nama UNP, dan dapat berkontribusi nyata dalam kemajuan bangsa Indonesia dan kemajuan dunia. Acara pengukuhan ini bukanlah sekedar acara formalitas, namun juga memberikan kontribusi terhadap pencapaian World Class University dan sebagai salah satu perguruan tinggi terbaik di Indonesia.” ABD