Sumbarmadani.com – Suasana lebaran idul fitri sudah terbayang bagi setiap muslim yang menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan ini. Terhalangnya untuk mudik dikarenakan Covid-19 pada tahun lalu mengakibatkan para perantau mempersiapkan diri untuk “harus mudik” pada lebaran tahun ini.
Pandeka Minang Jakarta yang merupakan komunitas perantau Minang di Jakarta yang setiap tahunnya selalu memfasilitasi untuk Pulang Basamo. Khusus di tahun 2022 ini, Pandeka Minang Jakarta sudah mempersiapkan untuk keberangkatan dari Yogyakarta dan Jakarta menuju Sumatera Barat.
Sesuai tagline yang digunakan, “Mari Pulang Basamo-samo, Kampuang nan Jauh Taraso Dakek,” pendaftaran Pulang Basamo 2022 sudah mulai dibuka sejak bulan Maret 2022.
Promo besar dibuka oleh panitia penyelenggara agenda Pulang Basamo ini. Sampai sekarang, untuk para peserta yang dari Jakarta, harga promo yang dibuka adalah Rp. 545.000,- bagi 50 orang pendaftar pertama. Sementara itu, jika tidak dapat promo, maka peserta harus membayar Rp. 575.000,- per orang.
Sedangkan untuk peserta yang berasal dari Yogyakarta, harga promo dibuka dari harga Rp. 700.000,- per orang. Sedangkan jika promo sudah habis, maka harga normal akan diberlakukan sebesar Rp. 725.000,- per orang.
Agenda Pulang Basamo ini juga membagikan doorprize berupa 1 buah handphone yang dipersembahkan oleh Sumbar Smartphone. Untuk persyaratan mendapatkan doorprize, kamu bisa lihat disini. (ASK)